Presiden Terpilih Prabowo Mulai Undang Calon Menteri
Jakarta - Mulai Senin, 14 Oktober 2024, Presiden Indonesia terpilih Prabowo Subianto mengundang sejumlah tokoh ke kediaman pribadinya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan dalam rangka menyusun kabinet yang akan dipimpinnya.
Beberapa tokoh yang diundang memberikan keterangan kepada awak media usai pertemuan dengan Prabowo tentang pembicaraan mereka yang umumnya mengarah pada posisi di kabinet mendatang.
Mereka yang tiba di kediaman Prabowo sejak sore secara bergantian, beberapa di antaranya adalah menteri di Kabinet Indonesia Maju saat ini, yaitu Menteri ATR Agus Harimukti Yudhoyono, Mensos Saifullah Yusuf, Mendag Zulkifli Hasan, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, Mensesneg Pratikno, Mendagri Tito Karnavian, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, dan Menkeu Sri Mulyani Indarwati.
Tokoh-tokoh lainnya yang terlihat datang ke Kertanegara di antaranya adalah politisi partai Gerindra Fadli Zon, Maruar Sirait dan Prasetyo Hadi, politisi Partai Golkar Nusron Wahid, politisi PAN Yandri Susanto, politics Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, politisi PBB Yusril Ihza Mahendra, politisi PKB Muhaimin Iskandar, Sekum Muhammadiah Abdul Mu'ti dan pebisnis Veronika Tan.
Presiden terpilih Prabowo Subianto dan wakilnya akan dilantik pada 20 Oktober 2024 nanti. (***)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow